God is good for me, that's enough..
Benar kan? Apa lagi coba yang kurang? Apa lagi yang harus dikuatirkan?
Dia baik bagiku, sangat baik. Dan itu cukup. Powerful banget.
Seperti yang saya baca di Kitab Roma kemarin, tidak ada yang bisa memisahkan kita dari kasihNya. Baik pemerintahan, kuasa, malaikat, ataupun penderitaan. Tidak akan bisa memisahkan kita dari kasihNya.
Dia baik bagiku, itu bukan sekedar kata. Itu adalah ucapan syukur sekaligus harapan. Ucapan syukur ketika kebaikanNya datang tiap pagi, sekaligus harapan ketika kesusahan dan pencobaan datang. Dan harapan itu tidak akan pernah mengecewakan. Entah apa yang manusia bisa lakukan tanpa fakta sekaligus harapan kita ini.
Dia memang baik bagiku, itu cukup :D
Tidak ada komentar:
Posting Komentar